PENGARUH SISTEM INFORMASI DAN KOMITMEN MANAJEMEN TERHADAP AKUNTABILITAS KINERJA INSTANSI PEMERINTAH

  • Yessi Umitasari
  • Ikhsan Budi Rihardjo
Keywords: sistem informasi, komitmen manajemen, akuntabilitas kinerja

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji secara empiris pengaruh sistem informasi dan
komitmen manajemen terhadap akuntabilitas kinerja pada Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD)
Kota Surabaya. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Populasi dalam
penelitian ini adalah aparat pemerintah Kota Surabaya yang tersebar di 40 SKPD. Teknik
pengambilan sampel yang digunakan dengan metode purposive sampling. Metode pengumpulan
data menggunakan metode kuesioner, dan metode analisis data menggunakan analisis regresi linier
berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem informasi berpengaruh terhadap akuntabilitas
kinerja pada SKPD Kota Surabaya sedangkan komitmen manajemen berpengaruh positif terhadap
akuntabilitas kinerja pada SKPD Kota Surabaya.
Kata kunci: sistem informasi, komitmen manajemen, dan akuntabilitas kinerja

Published
2021-01-08